Target Sektor Pajak Diharapkan Lampaui 90 Persen

Palangka Raya – Anggota DPRD Kota Palangka Raya Khemal Nasery mendiring pemerintah kota melalui instansi terkait untuk terus menggali potensi Pendapatan Asli Daerah (PAD). Salah satunya dalam meraih hasil optimal dari sektor pajak yang menjadi sumber PAD tahun 2024.

Khemal menilai, pemerintah dapat mengoptimalkan kinerja tim dalam percepatan capaian target PAD. Pasalnya masih banyak potensi yang dianggap belum dimaksimalkan. Padahal potensi yang ada diharapkan agar kedepannya bisa menjadi salah satu sumber PAD.

“Kami justru mendorong agar PAD dari sektor perpajakan setidaknya dapat tercapai di atas 90 persen,” kata Khemal, belum lama ini.

Menurut Khemal, PAD menjadi penyangga dalam penyelenggaraan kegiatan pemerintah daerah. Apalagi dengan semakin banyak kebutuhan daerah dibiayai oleh PAD maka semakin tinggi pula tingkat kualitas otonomi daerah juga semakin mandiri dalam bidang keuangan daerah. Namun dia juga mengimbau pemerintah untuk dapat mengantisipasi atau mencegah terjadinya kebocoran.

Pada sisi lainya, Khemal juga menyoroti PAD dengan Dana Alokasi Khusus (DAK) dan Dana Alokasi Umum (DAU). Dimana PAD benar-benar keuangan milik daerah, sedangkan DAK dan DAU terbilang sulit untuk diidentifikasi karena melewati proses yang panjang.

“Pengelolaanya membutuhkan proses yang lebih kompleks,” tandasnnya. (ran)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *