SUKAMARA – Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, mengunjungi tambak udang vaname yang dikelola oleh Pemerintah Provinsi Kalteng melalui BLUD UPT. Perikanan Budidaya Air Payau dan Laut (PBAPL) Kumai, yang terletak di Desa Sei Raja, Kabupaten Sukamara, pada Jumat (4/4/2025). Kunjungan tersebut merupakan bagian dari upaya mendukung pengembangan tambak udang vaname di kawasan tersebut.
Shrimp Estate Berkah, yang terletak di Kabupaten Sukamara, merupakan program prioritas Pemprov Kalteng yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat pesisir Kalimantan Tengah. Program ini juga menyerap tenaga kerja lokal dan berkontribusi pada peningkatan pendapatan asli daerah. Untuk itu, Gubernur Agustiar Sabran menegaskan pentingnya komitmen Pemprov Kalteng dalam terus mengembangkan potensi ini.
“Budidaya udang vaname memiliki potensi yang besar, dan kami berharap program ini bisa terus dikembangkan untuk memberikan manfaat lebih besar bagi masyarakat,” ujar Agustiar.
Lebih lanjut, Gubernur mengingatkan agar pengembangan tambak udang vaname ini dilakukan dengan perhatian serius, agar produksi di Shrimp Estate ini bisa terus meningkat. “Hari ini, kami turut serta dalam panen parsial di tambak udang vaname Desa Sei Raja, Sukamara. Kami berharap panen parsial ini dapat mendorong peningkatan produksi dan menghasilkan hasil yang optimal saat panen total nanti,” tambahnya.
Dengan adanya kegiatan panen parsial ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi sektor perikanan dan masyarakat sekitar, serta memperkuat sektor ekonomi lokal. (yud/dodi)