HIPMI Kalteng dan Pusat Gelar Buka Puasa Bersama Pererat Silaturahmi

PALANGKA RAYA – Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpinan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kalteng bersama Badan Pengurus Pusat (BPP) HIPMI menggelar buka puasa bersama di Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Minggu (16/3/2025).

Ketua BPP HIPMI Akbar Himawan Buchari langsung hadir dalam acara tersebut. “Hari ini, kita berkesempatan tegur sapa dengan keluarga HIPMI di Kalteng, bertukar informasi, bertukar peluang yang akan dihadapi kedepan. Tujuannya, silaturahmi, menyatukan perspsi agar langkah kedepan bisa berjalan dengan baik,” ujar Akbar didampingi Ketua BPD HIPMI Kalteng, Deden Agustiar Sabran.

Dia menuturkan, Kalteng memiliki potensi yang luar biasa. Baik dari sisi ketahanan pangan, ketahanan energi sampai ke hilirisasi. Tiga potensi ini dinilai dapat mendukung program pemerintah pusat yang sedang digalakan dan dicanangkan, yakni menuju pertumbuhan ekonomi 8 persen.

“Potensi Kalteng harus kita gali, kita ekplore bersama dan semoga bisa berkontribusi dalam perekonomian bangsa,” ungkapnya.

Di momentum ini, ia mengajak kader HIPMI di Indonesia, terutama Kalteng, agar bergandengan tangan mendukung pertumbuhan ekonomi demi pembangunan yang lebih baik.

“Karena ini eranya kolaborasi, jadi tidak akan jalan sendiri-sendiri. Harus bergandengan tangan,” katanya.

Dia menambahkan, sekitar satu atau dua bulan kedepan, HIPMI Kalteng akan mengadakan musyawarah daerah (Musda). Dia berharap, musda itu nantinya bisa berjalan lancar, melahirkan pemimpin yang sukses dalam membangun regenerasi kepemimpinan di Kalteng.

Sementara itu, Ketua BPD HIPMI Kalteng Deden Agustiar Sabran menyampaikan siap mendukung dan berkolabari mewujudkan hal tersebut. Ia pun optimis kedepan bisa lebih baik.

“Kami siap berkolaborasi dan semoga kedepan bisa lebih baik lagi,” ujarnya didampingi Sekretaris, Alfian Mawardi. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *