PALANGKA RAYA– Disampaikan Anggota DPRD Kalteng Tommy Irawan Diran bahwa pembangunan kawasan ekonomi terpadu yang menjadi keinginan atau program Pemprov Kalteng harus direncanakan dengan baik.
Menurutnya, wacana pembangunan kawasan ekonomi terpadu tersebut jangan sampai keluar jalur dan harus sesuai dengan yang telah ditentukan dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) tahun 2021-2026 agar arahnya jelas.
“Pada dasarnya kami mendukung wacana itu, apalagi yang berkaitan dengan peningkatan perekonomian. Tapi dalam prosesnya harus sesuai dan terarah berdasarkan RPJMD,” tegasnya
Dia menjelaskan, pihaknya tidak ingin setiap wacana atau pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah berhenti ditengah jalan. Oleh karenanya, apa yang sudah tertuang dalam RPJMD harus dijalankan dengan baik.
Politisi PAN ini menambahkan, pembangunan kawasan ekonomi terpadu sangat tepat jika hal itu dikaitkan dengan upaya peningkatan pendapatan asli daerah (PAD). Oleh sebab itu, ada baiknya program tersebut dijalankan secara optimal.
“Supaya program itu bisa berjalan baik dan memberikan dampak positif kedepannya, harus direncanakan sebaik mungkin mulai dari sekarang.Saya yakin hal itu bisa dilakukan,” imbuhnya.(zk-1)