PALANGKA RAYA – Pemilu serentak 2024 sudah di depan mata. Sesuai jadwal, pemilu legislatif akan berlangsung pada 14 Februari 2024.
Oleh sebab itu, Ketua DPRD Kalteng Wiyatno mengajak masyarakat menjaga kondusivitas daerah. Ia mengingatkan masyarakat senantiasa menjunjung nilai persatuan dan kesatuan bangsa di tahun politik saat ini.
“Kita boleh berbeda pilihan, tetapi jangan sampai membuat kita terpecah-belah. Persatuan dan kesatuan harus di atas segalanya,” katanya, Jumat (1/12/2023), di Palangka Raya.
Politikus PDIP ini yakin masyarakat Kalteng sudah relatif dewasa dalam berpolitik. Karena itu, ia tidak ragu dengan kemampuan masyarakat mengelola sikap politik. Sehingga ia yakin kondusivitas daerah tetap terjaga di tengah hiruk-pikuk pesta demokrasi.
“Namanya saja “pesta”, ya kita harus gembira. Bukan malah saling bersitegang karena perbedaan pandangan politik dan pilihan,” katanya.
Wiyatno mengajak masyarakat bijak dalam menggunakan hak pilih. Pilihlah wakil rakyat sesuai dengan hati nurani, bukan karena iming-iming atau intimidasi.
(HUDA/ZK-1)