Wagub Kalteng Panen Perdana Padi Varietas IR 42/PB-42

PULANG PISAU – Wagub Kalteng Edy Pratowo melakukan panen perdana padi varietas IR 42/PB-41, Sabtu (19/8/2023). Luas lahan yang dipanen adalah 200 hektare. Panen di lahan Poktan Margo Mulyo, Desa Belanti Siam, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, tersebut diikuti oleh sejumlah pejabat.

Edy mengatakan, pihaknya terus berupaya meningkatkan produksi beras. Diantaranya dengan memacu produksi di kawasan sentra pengembangan padi, seperti Desa Belanti Siam, yang merupakan bagian dari food estate. Pihaknya menetapkan metode pertanian modern, mulai dari proses produksi, panen, pascapanen, pengolahan hingga produk siap dijual.

“Ini wujud implementasi program prioritas provinsi atas rekomendasi TPID. Sehingga komoditas inflasi (beras pera/karau) dapat dikendalikan,” kata Edy.

Menurutnya, dari hasil ubinan yang dilakukan oleh BPS,  produktivitas padi cukup bagus. Yaitu 5,7 ton per hektare. Hal ini menandakan bahwa Kabupaten Pulang Pisau tetap bisa menjadi lumbung pangan Kalteng.

“Setiap tahun produksi selalu meningkat. Kita berharap, wilayah ini terus dikembangkan dan ditingkatkan. Kita juga bersyukur Pulang Pisau dari dulu sampai sekarang tetap mempertahankan andalannya pada sektor pertanian dalam arti luas,” sebut Edy.

Edy mengklaim Pulang Pisau sebagai bagian proyek strategis nasional food estate, masih terus berkembang dengan baik. Demikian pula infrastruktur jalan, juga sudah bisa terhubung dengan baik. Sehingga masyarakat tidak merasa kesulitan lagi dalam proses pemasaran hasil pertaniannya ke luar wilayah.

“Kita berharap, setiap tahun Pulang Pisau sebagai penyumbang beras khususnya, dan hasil-hasil pertanian lainnya. Sehingga kabupaten dapat menjadi lumbung pangan nasional,” imbuhnya.

(TIM/ZK-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *