KUALA PEMBUANG – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Argiansyah meminta masyarakat Desa Sungai Perlu, Kecamatan Seruyan Hilir, mengajukan proposal bantuan kolam ikan.
“Terkait dengan usulan masyarakat Desa Sungai Perlu yang mengaspirasikan bantuan kolam ikan, kami sarankan aspirasi itu dilengkapi dengan proposal,” katanya di Kuala Pembuang.
Di samping diajukan ke organisasi perangkat daerah, proposal juga ditembuskan kepada DPRD Kabupaten Seruyan. Sehingga wakil rakyat dapat mengawal proposal itu sampai direalisasikan.
“Kalau proposalnya ditembuskan ke kami, insya Allah kami akan mengawal dan memperjuangkannya,” ujar Argiansyah.
Argiansyah berharap, pemda dapat mengabulkan usulan masyarakat. Sebab, usulan tersebut merupakan kebutuhan untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat.
(TIM/ZK-1)