PALANGKA RAYA – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Tengah, Arton S. Dohong, mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus memperkuat semangat persatuan dan kesatuan, terutama pasca tahun politik yang sarat dinamika dan perbedaan.
Dalam sambutannya pada kegiatan halalbihalal yang digelar di Aula Jayang Tingang, Senin (14/4/2025), Arton menekankan pentingnya nilai saling menghargai dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Ia menyebut bahwa perbedaan pandangan merupakan bagian alami dari masyarakat demokratis, namun tidak boleh menjadi sumber perpecahan.
“Perbedaan adalah sesuatu yang lumrah. Tapi jangan sampai perbedaan itu memecah kebersamaan kita. Justru dari keberagaman itu, kita bisa menjadi bangsa yang kuat dan solid,” ujarnya.
Merefleksikan situasi sepanjang tahun 2024 yang penuh dengan dinamika politik, Arton mengajak masyarakat untuk kembali membangun tali kebersamaan dan menatap masa depan dengan semangat positif.
“Tahun 2024 menjadi tahun politik yang penuh warna. Kini saatnya kita tinggalkan perbedaan yang ada, menerima hasil demokrasi dengan lapang dada, dan bergandengan tangan menjaga keharmonisan demi kemajuan Kalimantan Tengah,” tambahnya.
Ia juga menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan daerah sangat bergantung pada kekompakan seluruh elemen masyarakat. Karena itu, ia mendorong masyarakat untuk aktif mendukung berbagai program strategis pemerintah yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan rakyat.
“Pembangunan adalah hasil dari sinergi. Tidak ada satu pihak pun yang bisa berjalan sendiri. Setiap warga memiliki hak dan tanggung jawab yang sama untuk menentukan arah masa depan daerah. Mari bersama-sama kita dukung upaya pemerintah demi terwujudnya Kalimantan Tengah yang lebih maju dan sejahtera,” tutup Arton. (yud/dodi)