PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Palangka Raya, Hap Baperdu, mengungkapkan bahwa sektor pertanian di Kota Palangka Raya perlu diperkuat guna menjaga stabilitas harga pangan serta mendukung ketahanan pangan. Menurutnya, langkah tersebut sangat penting untuk memastikan bahwa Kota Palangka Raya dapat terus berkontribusi dalam memenuhi kebutuhan pangan di tingkat nasional.
“Dengan memperkuat sektor pertanian lokal, Palangka Raya tidak hanya menjaga stabilitas harga pangan tetapi juga ikut menjawab tantangan ketahanan pangan di masa depan,” ujarnya, Selasa (8/4/2025).
Dia menekankan bahwa peran aktif Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya sangat penting dalam mendukung berbagai program pertanian, salah satunya adalah Panen Raya Padi Serentak Nasional. Ia melihat kegiatan tersebut sebagai komitmen bersama dalam memperkuat ketahanan pangan nasional yang harus diwujudkan di tingkat daerah.
“Kita harus memastikan bahwa Palangka Raya tetap memiliki kontribusi dalam menjaga ketersediaan pangan, terutama beras sebagai kebutuhan pokok,” tambahnya.
Dia menyatakan bahwa program Panen Raya Padi Serentak Nasional merupakan momentum yang sangat baik untuk memperlihatkan komitmen bersama dalam menjaga ketahanan pangan, baik di tingkat nasional maupun daerah. Untuk itu, ia mengajak seluruh elemen terkait, termasuk Pemko Palangka Raya dan masyarakat, untuk mendukung kegiatan ini dengan penuh keseriusan. (*)