PALANGKA RAYA – Pj Wali Kota Palangka Raya Akhmad Husain melakukan kunjungan kerja Kelurahan Mungku Baru dan Kanarakan di Kecamatan Rakumpit, Selasa (7/1/2024). Kunjungan ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat secara langsung terkait pembangunan dan pelayanan publik pada kedua Kelurahan tersebut.
Dalam interaksinya, masyarakat menyampaikan berbagai harapan dan kendala yang dihadapi, mulai dari infrastruktur hingga program pemberdayaan masyarakat.
“Saya berharap dapat terjalin komunikasi yang lebih intensif antara Pemerintah Kota Palangka Raya dengan masyarakat di wilayah Kecamatan Rakumpit,” kata Husain.
Husain mengungkapkan melalui kunjungan ini dapat menjadi ajang untuk melihat secara langsung sejauh mana program-program yang telah dicanangkan pemerintah Kota Palangka Raya berjalan efektif dan memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Melalui evaluasi ini pula diharapkan dapat dilakukan penyesuaian program agar lebih relevan dengan kebutuhan masyarakat dan kondisi di Kecamatan Rakumpit,” ujarnya. (ran)