Jaga Netralitas dan Gunakan Hak Suara Pada Pilkada 

PALANGKA RAYA – Plt Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng Katma F Dirun mengingatkan seluruh ASN untuk ikut menyukseskan pilkada dengan tetap berpegang teguh pada prinsip netralitas. Hal itu sekda sampaikan saat memimpin apel bersama, Senin (25/11/2024).

Saat membacakan amanat gubernur, sekda menyampaikan agar abdi negara dan abdi masyarakat, ASN hendaknya terus meningkatkan kualitas kinerja.

“Begitu juga dalam meningkatkan pelayanan, sehingga mampu menjawab tuntutan masyarakat terhadap birokrasi yang profesional, cepat, responsif, efektif, efisien, dan akuntabel,” kata Katma.

Ditambahkannya, bahwa ASN adalah motor penggerak dalam menyukseskan berbagai program pembangunan daerah dan nasional. Termasuk agenda strategis yang segera dilaksanakan, yakni pilkada.

“Seluruh ASN agar menjaga netralitas dalam penyelenggaraan Pilkada,” tegasnya.

Sementara itu Kepala Bappedalitbang Kalteng Leonard S Ampung juga menyampaikan bahwa seluruh ASN jangan libatkan diri pada politik praktis.

“ASN tidak boleh terlibat politik praktis. Tetapi ASN memiliki hak politik. Untuk itu diharapkan sebagai warga negara gunakan hak politik dengan datang ke TPS,” terangnya. (ran)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *