Palangka Raya – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Tengah (Kalteng), Sudarsono, memberikan dukungan penuh terhadap program pembangunan 3 juta rumah yang diinisiasi oleh Presiden Prabowo Subianto melalui Kementerian Perumahan dan Kawasan Pemukiman (PKP). Program ini dinilai penting untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi mereka yang masih kesulitan memiliki rumah layak huni.
“Program ini tidak hanya membantu masyarakat dalam memiliki rumah yang layak, tetapi juga meringankan beban hidup bagi keluarga yang membutuhkan,” ujar Sudarsono, Rabu (6/11/2024).
Menurutnya, program pembangunan perumahan ini sangat relevan dengan kondisi di Kalimantan Tengah, di mana masih banyak keluarga yang tinggal di rumah yang tidak memenuhi standar layak huni. “Di daerah kita, masih banyak rumah yang kurang layak, baik dari segi fisik maupun fasilitas seperti sanitasi. Program ini sangat baik untuk membantu mereka yang membutuhkan tempat tinggal yang lebih baik,” tambahnya.
Sudarsono juga mengimbau agar Pemerintah Provinsi Kalteng, serta pemerintah kabupaten dan kota, memberikan dukungan penuh terhadap implementasi program ini. Ia menekankan pentingnya koordinasi antar pemerintah daerah untuk memastikan keberhasilan pelaksanaan program perumahan tersebut di Kalteng.
“Pemerintah daerah diharapkan dapat aktif berpartisipasi dalam merumuskan konsep dan melakukan persiapan yang matang, agar program ini dapat berjalan efektif dan tepat sasaran,” ujar Sudarsono.
Ia berharap program pembangunan 3 juta rumah ini bukan sekadar wacana, tetapi benar-benar terwujud dan memberikan dampak positif bagi masyarakat Kalteng. “Harapannya, program ini dapat memberikan kontribusi besar dalam meningkatkan kualitas hidup warga Kalimantan Tengah dan memenuhi kebutuhan rumah layak huni bagi seluruh lapisan masyarakat,” tutupnya.
Dengan adanya dukungan ini, diharapkan implementasi program pembangunan rumah dapat memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat Kalteng, menjawab permasalahan hunian yang layak, dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara keseluruhan. (yud/dodi)