PALANGKA RAYA – Gubernur Kalteng Sugianto Sabran melalaui Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Aryawan menghadiri acara Penganugerahan Desa dan Kelurahan Berprestasi Tahun 2024. Acara yang diselenggarakan Kementerian Dalam Negeri (Mendagri) itu berlangsung di Gedung Ksirarnawa, Komplek Art Center Bali, Selasa (8/10/2024).
Acara yang dibarengi dengan Temu Karya Nasional itu, sekaligus pemberian apresiasi dan penghargaan kepada pemerintah desa dan kelurahan atas prestasi yang dicapai dalam mendorong kemajuan. Begitu juga kepada pemerintah provinsi dan kabupaten serta kota yang berhasil menjadikan desa serta kelurahan berprestasi.
Pemerintah Provinsi Kalteng menjadi salah satu penerima anugerah penghargaan tersebut. Tentunya atas keberhasilan dalam pembinaan desa dan kelurahan di Kalteng. Sehingga mendapat penghargaan Upakarya Wanua Nugraha yang diserahkan oleh Mendagri Tito Karnavian.
Dalam sambutan singkatnya Mendagri Tito Karnavian mengatakan, bahwa penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas dedikasi dan prestasi yang telah dicapai oleh desa dan kelurahan di seluruh Indonesia.
“Dalam hal ini, kita mempunyai visi besar. Semuanya harus ambil bagian untuk mendukungnya, dan hal ini hanya bisa dikerjakan bersama-sama untuk menuju Indonesia Emas. Menjadi negara maju nomor empat terbesar di dunia,” kata mendagri.
Sementara itu, Kepala DPMD Kalteng Aryawan mengatakan, penghargaan yang diterima saat ini merupakan hadiah istimewa dan apresiasi luar biasa, terutama jelang akhir masa jabatan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran.
“Penghargaan yang diperoleh ini tidak terlepas dari keberhasilan desa di Kalteng yang berhasil juara satu dalam lomba yang diselenggarakan oleh Kemendagri,” ungkapnya. (ran)