Palangka Raya – Hasan Busyairi menjadi salah satu sosok yang kembali terpilih sebagai anggota DPRD Kota Palangka Raya untuk kedua kalinya, periode 2024-2029. Sebagai legislator petahana, Hasan mengaku telah siap untuk berkolaborasi bersama 14 wakil rakyat yang baru duduk di kursi legislatif.
“Semua anggota DPRD selalu ditekankan untuk solid dan bekerjama sama dengan baik,” kata Hasan.
Terpilih untuk kedua kalinya sebagai anggota dewan, Hasan juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepercayaan yang diberikan oleh masyarakat. Dengan penuh syukur, ia mengungkapkan pengalaman pada periode sebelumnya akan menjadi fondasi kuat dalam meningkatkan kinerjanya di masa periode baru.
“Saya berharap sinergi antara DPRD dan pemerintah semakin meningkat sehingga pelayanan kepada masyarakat bisa lebih optimal,” ucapnya.
Selain itu, ia berkomitmen untuk terus memperbaiki program-program yang masih memerlukan perhatian. Langkah ini sembari tetap melanjutkan capaian positif yang telah diraih pada periode sebelumnya. terutama dalam bidang kesehatan dan pendidikan serta sektor-sektor lainnya.
Ia berkomitmen akan melanjutkan program-program yang berhasil di periode pertama, sementara aspek-aspek yang masih kurang akan ditingkatkan di periode berikutnya. Bahkan kepada seluruh anggota dewan lainya, Hasan mengajak untuk berjuang bersama memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Apalagi adanya anggota dewan yang baru, pastinya membawa semangat baru untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat,” tandasya. (ran)