Maksimalkan Potensi Perikanan di Empat Kecamatan

Kuala Pembuang – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan H. Bambang Yantoko mendorong  pemerintah daerah (Pemda) Seruyan mampu memaksimalkan potensi perikanan di empat kecamatan. Dengan demikian dapat mengangkat perekonomian di wilayah Kecamatan Hanau, Danau Seluluk, Seruyan Raya dan Danau Sembuluh.

“Pemda melalui dinas perikanan perlu memaksimalkan potensi perikanan di empat kecamatan tersebut. Salah satunya dengan membantu pemasaran ikan. Apalagi selama ini pemasarannya tidak terlalu sulit,” ucapnya.

Ia juga menyebut, selama ini konsumsi  ikan tidak hanya di pasar-pasar di wilayah setempat, tetapi juga dipasarkan ke sejumlah kabupaten seperti Kotawaringin Timur dan Kabupaten Kotawaringin Barat bahkan sampai ke Provinsi Kalimantan Barat dan Kalimantan Selatan.

Sebelumnya pemda juga sudah pernah menyalurkan bantuan mesin dan perahu, keramba ikan, bibit, pakan ikan, serta alat tangkap ikan yang bisa dipergunakan untuk menunjang dan membantu aktivitas nelayan maupun para pembudidaya ikan

“Kami juga berharap bantuan sarana perikanan secara berkelanjutan dan merata di wilayah Kabupaten Seruyan khususnya untuk para nelayan yang ada di Daerah Pemilihan (Dapil) II yang meliputi Kecamatan Danau Sembuluh, Hanau, Seruyan Raya, dan Danau Seluluk,” tandasnya. (*/Dodi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *