KUALA PEMBUANG – Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Seruyan, H Bambang Yantoko, menyuarakan harapannya kepada pemerintah kabupaten untuk meningkatkan kinerja secara maksimal dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.
Ini disampaikan sebagai bentuk dorongan dan pengawasan dari DPRD Seruyan terhadap kinerja pemerintah dalam memenuhi kebutuhan dan harapan masyarakat.
“Kami mengharapkan pemerintah kabupaten untuk terus meningkatkan kinerjanya secara maksimal. Ini penting agar setiap program dan kebijakan yang dijalankan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat Seruyan,” ujar H Bambang Yantoko.
Dia menegaskan bahwa peran pengawasan dan dorongan dari DPRD Seruyan terhadap pemerintah adalah untuk memastikan bahwa setiap keputusan yang diambil untuk kebaikan bersama dan sesuai dengan kebutuhan riil di lapangan.
Dia menambahkan, pemerintah kabupaten dapat lebih fokus dan efektif dalam mengimplementasikan berbagai program pembangunan dan pelayanan publik.
Meningkatkan kinerja, tambah dia lagi, sangat penting dalam mendorong pembangunan di daerah ini. Apalagi, kata dia, dari catatan Badan Pusat Statistik (BPS), kabupaten ini masuk dalam kategori daerah terbelakang.
“Ini menjadi pekerjaan rumah besar untuk kabupaten kita agar berkembang lebih maju,” tuturnya. (*/Dodi)