SKY Daftar ke Partai Demokrat sebagai Bacalon pada Pilkada Kalteng 2024

PALANGKA RAYA – Sekretaris DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kalimantan Tengah, Sigit Karyawan Yunianto (SKY) mendaftar ke Partai Demokrat Kalteng agar diusung sebagai bakal calon gubernur ataupun wakil gubernur pada pemilihan kepala daerah atau Pilkada Kalteng 2024.

“Saya memang baru mendaftar ke partai sendiri (PDIP) dan Partai Demokrat. Ada chemistry juga. Jadi ya sudah kita tetap mendaftar ke Partai Demokrat,” ujar Sigit, Sabtu (18/5/2024).

Sigit menuturkan, hubungan dan komunikasi antara PDIP dengan Demokrat sudah sangat bagus. Bahkan, Sigit tercatat sebagai pendaftar pertama di Partai Demokrat dari pihak eksternal.

Sigit yang juga Ketua DPRD Kota Palangka Raya itu menyampaikan belum dapat memastikan apakah akan mendaftar ke Partai Politik (Parpol) lain. Dia mengaku masih melihat perkembangan politik, sekaligus pertimbangan dari berbagai pihak, apakah memang diperlukan mendaftr ke parpol lain.

“Yang jelas, saya ingin mengabdi kepada masyarakat dan memajukan pembangunan di Kalteng. Ingin terlibat lebih luas dalam memajukan pembangunan. Selama ini saya kan penyambung aspirasi dari masyarakat Kota Palangka Raya. Itu saja tujuannya,” tuturya.

“Sekali lagi, saya ikut kontestasi pilkada tahun 2024, sepenuhnya ingin mengabdi kepada masyarakat Kalteng,” tuturnya.

Sementara itu, Sekretaris DPD Partai Demokrat Kalteng, Junaidi mengatakan, sampai saat ini, baru Nadalsyah dan Sigit Karyawan Yunianto (SKY) yang mendaftar ke pihaknya sebagai bakal calon pada Pilkada Kalteng 2024.

“Nadalsyah yang juga Ketua DPD Partai Demokrat Kalteng mendaftar sebagai bacalon gubernur. Kalau pak Sigit (SKY) mendaftar ke partai kami sebagai bacalon gubernur maupun bacalon wagub Kalteng. Jadi, baru dua itu yang mendaftar ke kami,” ujar Junaidi.

Dia menegaskan bahwa Partai Demokrat terbuka bagi siapapun yang ingin mendaftar sebagai bacalon gubernur ataupun wagub Kalteng. Untuk itu, pihaknya selaku pengurus DPD Demokrat Kalteng akan menunggu sampai akhir Mei 2024 bagi siapapun yang mendaftar dan diusung dalam Pilkada 2024.

“Kami sudah mengundang siapapun putra terbaik daerah ini, yang ingin maju sebagai bacagub ataupun bacawagub di Pilkada Kalteng, silahkan mendaftar ke partai Demokrat. Kami akan menunggu sampai akhir Mei 2024. Setelah itu, kami akan melakukan pemaparan ke DPP Partai Demokrat,” ujarnya. (Mawan/Dodi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *