PALANGKA RAYA – Ketua Komisi C DPRD Kota Palangka Raya Hasan Busyairi meminta warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi aksi kriminalitas menjelang Hari Raya Idul Fitri. Dimana momen perayaah hari besar keagamaan kerap dimanfaatkan pelaku kejahatan untuk melancarkan aksinya.
“Terutama yang patut kita waspadai ada kasus pembobolan rumah,” kata Hasan, Sanbtu (6/4/2024).
Menurut Hasan, pelaku kejahatan kerap memanfaatkan momen mudik lebaran untuk beraksi. Dimana banyak rumah-rumah yang ditinggal pulang kampung oleh pemiliknya.
“Sebelum meninggalkan rumah untuk mudik, hendaknya menitipkan keamanan rumah kepada tetangga atau melapor kepada ketua RT,” jelasnya.
Langkah-langkah sederhana itu diakuinya paling tidak dapat meminimalisir terjadinya aksi kejahatan. Apalagi aksi kejahatan akhir-akhir ini cukup menyita perhatian. Tidak karena adanya niat namun juga kesempatan.
“Sekali lagi kami imbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kejahatan,” ucapnya.
Pada kesempatan itu, Hasan juga meminta kepolisian untuk dapat meningkatkan patroli sebagai komitmen memberikan perlindungan keamanan kepada masyarakat. Seperti halnya melaksanakan patroli malam secara rutin demi memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat. (rangga)