KUALA KAPUAS – Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten Kapuas menghadiri silaturahmi nasional Asosiasi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Seluruh Indonesia (ADKASI) di Jakarta.
Ketua DPRD Kabupaten Kapuas, Ardiansah berharap, isu dan rumusan yang dibicarakan pada kegiatan ini merupakan masukan yang perlu dikaji lagi di kabupaten.
“Kami sudah menghadiri kegiatan silaturahmi nasional ADKASI kemarin,” kata Ardiansah,
Sementara itu, Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kapuas, Yohanes mengatakan, kegiatan tersebut diikuti 33 orang anggota DPRD.
Kegiatan ini merumuskan terkait isu-isu pasca-Pemilu legislatif. Selain itu, ada persamaan persepsi BPK RI dalam penganggaran hak dan keuangan pimpinan dan anggota DPRD.
“Perumusan dan solusi DPRD sangat diharapkan menjadi revolusi regulasi guna disetujui oleh rekan kita DPR RI,” ucap Yohanes.
Sebelumnya, Ketua Umum ADKASI H. Lukman Said, mengatakan bahwa pentingnya kegiatan ini merupakan silaturahmi guna perumusan Pekerjaan Rumah (PR) terhadap Undang-undang DPRD, mampu meningkatkan kesejahteraan DPRD. (*/Dodi)