KUALA KAPUAS – Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Kapuas, Yetty Indriana, memberikan apresiasi tinggi kepada Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Kapuas melalui Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan, atas pelaksanaan program vaksinasi rabies yang telah dilakukan dengan sukses.
Yetty Indriana mengungkapkan rasa terima kasihnya atas upaya yang telah dilakukan oleh pihak Dinas Pertanian, yang menunjukkan dedikasi dalam meningkatkan kesehatan hewan di wilayah Kabupaten Kapuas.
Berdasarkan data yang diperoleh, pada akhir tahun 2023, vaksinasi rabies telah dilaksanakan terhadap 2.403 ekor hewan yang tersebar di 10 kecamatan di Kabupaten Kapuas.
“Saya sampaikan apresiasi karena program vaksinasi ini sangat penting untuk mencegah penyebaran rabies dan melindungi kesehatan masyarakat serta hewan peliharaan di daerah kita,” ujar Yetty Indriana.
Vaksinasi rabies yang dilakukan secara intensif ini diharapkan dapat mengurangi risiko penularan penyakit rabies, yang dapat membahayakan baik hewan maupun manusia.
Yetty Indriana juga berharap agar program-program serupa dapat terus dilanjutkan dan diperluas untuk memastikan kesehatan dan kesejahteraan hewan di seluruh wilayah Kabupaten Kapuas.
Sebelumnya, Kepala Distan Kapuas, Yaya melalui Medik Veteriner Muda, drh Anik Ariswandani mengatakan, 10 kecamatan yang jadi sasaran yaitu Basarang, Kapuas Hilir, Mantangai, Kapuas Barat, Bataguh, Selat, Kapuas Murung, Kapuas Tengah, Kapuas Hulu dan Timpah. Kegiatan dilaksanakan serentak di Desember 2023. (*/Dodi)