Pemprov Kalteng Sediakan 3.000 Paket Sembako untuk Warga Barsel

BUNTOK – Pemprov Kalteng terus berupaya meredam gejolak harga. Apalagi permintaan barang mengalami peningkatan yang signifikan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Di antara upaya yang dilakukan adalah menyelenggarakan pasar penyeimbang. Kegiatan tersebut berlangsung di Taman Rusa, Buntok, Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Sabtu (9/12/2023).

Wagub Kalteng Edy Pratowo turun langsung untuk memastikan pasar penyeimbang tersebut, terlaksana dengan baik dan tepat sasaran. Pada pasar penyeimbang di Barsel, Pemprov Kalteng menyediakan 3.000 paket sembako. 

Setiap paket berisi 5 kg beras, 2 kg gula pasir, 2 liter minyak goreng, 2 kaleng susu kental manis, 1 kotak teh, dan 1 bungkus kopi. Pemprov Kalteng menyubsidi harga sebesar Rp150 ribu. Sehingga masyarakat hanya menebus dengan harga Rp50 ribu per paket.

“Pasar penyeimbang ini digelar sebagai instrumen mengendalikan laju inflasi,” kata Edy Pratowo.

Pasar penyeimbang, kata Edy Pratowo, merupakan bagian dari program untuk meringankan beban masyarakat. Sekaligus merupakan stimulus untuk mendukung UMKM dan kegiatan masyarakat agar bisa berjalan dengan baik.

“Mudah-mudahan ini bermanfaat. Bisa meringankan beban masyarakat, sehingga kondisi perekonomian Kalteng terus baik, stabil, dan angka inflasi terus terjaga. Karena sampai hari ini Kalteng berada pada posisi delapan besar inflasi terendah se- Indonesia,” ujar Edy Pratowo.

(TIM/ZK-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *