Selamat! PMI Kalteng Raih Akreditasi Tertinggi

PALANGKA RAYA – Kabar bahagia datang dari Palang Merah Indonesia (PMI) Kalteng. Lembaga kemanusiaan ini meraih akreditasi tertinggi dari PMI Pusat, yakni kategori utama.

Perwakilan asesor PMI Pusat Erna Cahyani mengatakan, PMI Kalteng mengumpulkan skor 85,87, sehingga masuk dalam kategori PMI Utama. Adapun metode pengumpulan data dalam akreditasi tersebut melalui observasi, cek kelengkapan dan keabsahan dokumen/data, serta wawancara pengurus, staf, relawan PMR, KSR, dan TSR.

Sementara itu, Ketua PMI Kalteng Nuryakin mengatakan, ini menjadi pengalaman pertama akreditasi secara langsung oleh asesor dari PMI Pusat. Meski baru, tetapi pihaknya sudah menyiapkan berbagai kelengkapan akreditasi sejak beberapa bulan lalu bersama para pengurus dan staf, agar memperoleh hasil optimal.

“Ini prestasi yang sangat membanggakan untuk Kalteng. Dengan status sebagai PMI Utama ini, akan semakin meningkatkan semangat kami dalam memperluas aksi-aksi kemanusian di seluruh Kalteng,” katanya.

Meski begitu, Nuryakin meningkatkan segenap relawan PMI agar tidak berpuas diri dengan hasil yang telah dicapai. Sebaliknya, terus mempertahankan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

(TIM/ZK-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *