KUALA PEMBUANG – Zaman semakin modern. Persaingan semakin ketat. Lapangan pekerjaan semakin sempit. Peluang usaha bersaing ketat.
Itulah alasan Ketua DPRD Seruyan Zuli Eko Prasetyo meminta generasi muda setempat mulai mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya. Sehingga tumbuh menjadi generasi penerus yang tangguh, unggul, dan berdaya saing.
“Karena siapapun yang tidak siap menghadapi persaingan akan tergerus. Apalagi kita menghadapi bonus demografi,” katanya di Kuala Pembuang.
Bukan tanpa alasan politikus PDI Perjuangan ini meminta generasi muda mulai mempersiapkan diri dari sekarang. Karena tanpa persiapan yang matang, maka generasi muda setempat hanya akan menjadi penonton di rumahnya sendiri. Sebab, era perdagangan bebas membuat segalanya tidak terbatas.
Oleh sebab itu, Eko meminta generasi muda terus mengasah kemampuan, keterampilan, dan memperluas wawasan, serta menguasai teknologi digital. Karena di era modern, teknologi digital memegang peranan penting dalam kehidupan umat manusia.
“Belajar dan terus belajar. Itu kuncinya agar bisa bersaing,” kata Eko.
(TIM/ZK-1)