PALANGKA RAYA – Sembilan penjabat (pj) bupati dan satu penjabat wali kota, resmi dilantik, Senin (25/9/2023). Berjibun harapan disampaikan oleh tokoh masyarakat kepada mereka yang memimpin daerah sampai dengan terpilihnya kepala daerah definitif.
Di antara tokoh masyarakat yang menitipkan harapan kepada penjabat kepala daerah adalah Mambang I Tubil. Ketua Harian Dewan Adat Dayak (DAD) Kota Palangka Raya ini menuntut pj kepala daerah mampu berkolaborasi dengan para tokoh dalam membangun daerah.
“Harapan kami, para penjabat kepala daerah aktif berkoordinasi dengan para tokoh dalam menjalankan program pembangunan,” katanya di Palangka Raya.
Mambang juga menuntut penjabat kepala daerah melibatkan masyarakat dalam melanjutkan pembangunan yang telah dirintis oleh kepala daerah sebelumnya. Sehingga program pembangunan bersifat berkesinambungan.
Mambang yakin para penjabat kepala daerah yang telah dilantik tersebut merupakan figur pemimpin yang terbaik. Sehingga akan mampu menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan.
“Apalagi pj kepala daerah yang ada saat ini dominan pejabat daerah. Tentu mereka sudah mengenal karakteristik daerah dan masyarakat yang dipimpinnya,” ucap Mambang.
(TIM/ZK-1)