PALANGKA RAYA – Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit K Yunianto meminta pemko setempat mengevaluasi penyebaran guru. Sebab, masih ada sekolah yang kekurangan guru.
“Kami berharap, guru tidak menumpuk di sekolah tertentu, terutama di perkotaan. Tetapi disebar secara merata hingga ke daerah pinggiran,” tegas Sigit di Palangka Raya.
Menurut Sigit, pemerataan penyebaran guru amat penting untuk peningkatan mutu pendidikan. Ketimpangan antara jumlah guru dengan murid akan mempengaruhi mutu pendidikan. Makanya guru harus disebar secara merata di seluruh sekolah.
Selain soal guru, Sigit juga menekankan pentingnya melengkapi fasilitas penunjang pendidikan. Sebab, sarana dan prasarana yang memadai menjadi salah satu faktor penentu mutu pendidikan.
“Karena tanpa ditunjang oleh fasilitas yang memadai akan sulit meningkatkan mutu pendidikan,” katanya.
Politikus PDI Perjuangan tersebut berharap, pendidikan selalu menjadi program prioritas pemda setempat. Karena pendidikan merupakan dasar untuk mencetak SDM yang bermutu, andal, dan berdaya saing.
(TIM/ZK-1)