Pemda Dituntut Tingkatkan Kapabilitas ASN

PALANGKA RAYA – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Tengah Toga Hamonangan Nadeak menuntut pemda setempat meningkatkan kapabilitas para ASN. Sebab, masyarakat kekinian membutuhkan pelayanan yang cepat dan tepat.

“Peningkatan kapabilitas ASN sangat penting. Karena masyarakat menuntut pelayanan yang prima,” kata Toga di Palangka Raya.

Dengan kapabilitas yang mumpuni, kata Toga, ASN akan lebih kreatif dan inovatif dalam pelayanan publik. Bahkan ASN tersebut akan dapat membuat terobosan untuk memudahkan masyarakat mengakses pelayanan pemerintah.

“Dewasa ini pelayanan pemerintah yang dibutuhkan publik tidak cukup hanya bersifat responsif, tetapi juga inklusif. Pelayanan macam ini akan memangkas birokrasi yang berbelit-belit,” katanya.

Toga juga mendorong para ASN meningkatkan profesionalisme dalam melayani masyarakat. Sehingga masyarakat merasa terlayani dengan baik.

(TIM/ZK-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *