KUALA PEMBUANG – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan Hadinur menilai, Puskesmas Danau Sembuluh kekurangan dokter. Sebab, saat ini hanya ada satu orang dokter yang bertugas di puskesmas tersebut.
“Puskesmas Danau Sembuluh memerlukan tambahan dokter, sedikitnya satu orang,” katanya di Kuala Pembuang.
Minimnya jumlah dokter, kata Hadinur, membuat pelayanan kesehatan kepada masyarakat setempat kurang optimal. Apalagi jika dokter yang ada berhalangan karena kendala tertentu.
Di samping meminta penambahan tenaga dokter, Hadinur juga mengharapkan pemerintah daerah memperbaiki puskesmas tersebut. Sebab, kondisi ruangan di Puskesmas Danau Sembuluh sudah tidak layak, bahkan jauh dari standar.
“Kemarin saya berkunjung ke sana. Memang kondisi gedung Puskesmas Danau Sembuluh memerlukan perbaikan,” katanya.
Perbaikan gedung puskesmas hingga penambahan tenaga dokter, menurut Hadinur, semata-mata demi meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Sehingga masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang prima.
“Dengan kondisi bangunan yang bagus, maka pasien yang datang berobat dan tenaga medis yang melayani akan merasa nyaman,” katanya.
(TIM/ZK-1)