BUNTOK – Pemerintah Kabupaten Barito Selatan (Pemkab Barsel) berkomitmen menyukseskan pelaksanaan Pemilu tahun 2024 di daerah ini. Komitmen tersebut salah satunya ditunjukkan dengan pemberian izin kepada para aparatur sipil Negara (ASN) yang tergabung dalam kepanitian penyelenggara Pemilu.
“Pemkab Barsel berkomitmen untuk memberikan dukungan secara optimal terhadap sukses dan lancarnya pelaksanaan seluruh tahapan pemilu tahun 2024 di Kabupaten Barsel,” kata Penjabat (Pj) Bupati Barsel Lisda Arriyana, di Buntok, baru-baru ini.
Lisda menjelaskan, sebagai bentuk dukungan, pihaknya memberikan izin kepada sejumlah ASN di lingkup Pemkab Barsel untuk ikut terlibat sebagai penyelenggara Pemilu, baik pada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Panitia Pemungutan Suara (PPS), serta Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS).
Di samping itu, lanjutnya, Pemkab Barsel juga menyediakan fasilitas sekretariat dari semua tingkatan penyelenggara pemilu demi suksesnya pesta demokrasi tersebut.
Lisda menambahkan, Pemilu yang akan digelar pada 14 Februari 2024 mendatng merupakan proses demokrasi yang diharapkan berlangsung sesuai harapan.
Kelancaran dan kesuksesan Pemilu ini sangat ditentukan oleh sinergitas panitia pelaksana atau penyelenggara pemilu, stakeholder, dan masyarakat sebagai pemilih.
“Karena itu, seluruh pihak ini harus dapat memposisikan diri dan menjalankan perannnya masing-masing sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan,” tandas Pj Bupati. (TIM/ZK-1)