Babinsa Bersama Petani Aplikasikan Pupuk Lestari 102 di Kalampangan

PALANGKA RAYA – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 1016-01 Pahandut, Serda Mislan bersama para petani di wilayah Kampung Berkah, Kelurahan Kalampangan mengaplikasikan Pupuk Cair Lestari 102, Jumat (8/4/2022).

Kegiatan tersebut berlangsung di Agro Wisata Kawasan Misik, Kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sebangau, Kota Palangka Raya.

“Kami selaku Aparat Teritorial Kelurahan Kalampangan hari ini melaksanakan uji coba penyemprotan tanah yang akan ditanami dengan media pupuk lestari 102 berkah,” kata Serda Mislan.

“Harapan saya sebagai Babinsa Kalampangan mudah-mudahan pemakaian pupuk lestari 102 berkah bisa memajukan petani-petani di Kelurahan Kalampangan untuk petani sayur dan buah-buahan,” tambahnya.

Sementara itu, Ismail salah satu petani yang ikut melaksanakan uji coba tersebut menyampaikan terima kasih atas terobosan baru tersebut. Dia menilai, itu sangat bermanfaat dan cocok di lahan gambut.

“Harapan saya kedepannya untuk lahan gambut yang dominan ini biasanya kami menggunakan abu yang jelas sangat rawan. Jadi, harapan saya adanya pupuk lestari 102 ini sangat memudahkan dan sangat simpel dalam penggunaannya,” katanya. (Zk-2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *