PALANGKA RAYA– Guna penanganan dan penekanan penyebaran Virus Korona di seluruh wilayah Kalimantan tengah. Secara tegas Sekretaris Komisi III DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati mendorong Pemprov melalui Dinas terkaitnya agar menyediakan alat Swab Antigen dan test PCR disetiap Rumah Sakit (RS) yang ada di Kalteng.
Menurutnya, kedua alat tersebut sangat penting ada disetiap RS untuk mendeteksi Covid-19 ditubuh manusia dengan cepat, dan untuk saat ini hanya ada tiga RS saja yang memiliki kedua alat itu di Kalteng.
“Ketiga RS tersebut yaitu, RSUD Doris Sylvanus Kota Palangka Raya, RSUD Dr. Murjani Sampit, dan RSUD Sultan Immanudin Pangkalanbun. Saya yakin hal itu bisa terpenuhi sehingga penganan semakin cepat,” sebutnya,Kamis(11/3/2021).
Dikatakannya, kenapa alat tersebut penting ada di setiap RS karena selama ini masyarakat yang ada di daerah, yang RSnya tidak memiliki kedua alat itu harus menunggu lama untuk mengetahui hasil tesnya dikarenakan harus dioper ke daerah lain.
Oleh karenanya, pihaknya berharap Pemprov melalui dinas terkaitnya untuk memperhatikan hal tersebut dengan mengajukan pengadaan kedua alat itu agar bisa dihibahkan ke RSUD yang belum memilikinya.
“Jika semua RS memiliki alat itu maka penanganan Covid-19 akan berjalan cepat, karena untuk mengetahui hasil tes tidak membutuhkan waktu lama.Semakin cepat diketahui maka peanganan semakin cepat, semoga wabah ini segera berlalu dan kita semua terhindar dari terpapar Covid-19.” tutupnya.(zk-1).