Imbau Masyarakat Antisipasi Karhutla di Kalteng

PALANGKA RAYA- Wakil Ketua III DPRD Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh mengatakan dan mengimbau masyarakat untuk turut serta dalam mengantisipasi sejak dini terjadinya karhutla di Kalteng. Sebab, Kalteng merupakan salah satu daerah yang setiap tahunnya menyumbang terjadinya karhutla.

Berkaca dari hal itu kalangan Anggota DPRD Kalteng mengimbau masyarakat untuk turut serta dalam mengantisipasi sejak dini terjadinya karhutla di Kalteng.

“Masyarakat juga harus bisa berperan aktif dalam mengantisipasi terjadinya karhutla, terutama masyarakat yang berada disekitaran wilayah yang rawan karhutla,” kata politisi Partai Nasdem ini Wakil Ketua III DPRD Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh, Selasa (9/3/2021).

Dia menjelaskan, dalam upaya mengantisipasi terjadinya karhutla tidak hanya dilakukan oleh pemerintah saja, peran masyarakat dalam turut serta juga sangat penting.

Diterangkannya, peran dari masyarakat dimaksud yaitu salah satunya dengan memberikan informasi kepada pihak terkait jika melihat terjadinya karhutla.

Selain itu, mengantisipasi dengan melakukan pemadaman meski dengan peralatan seadanya, sementara menunggu petugas dari Satgas penanggulangan karhutla datang ke lokasi.

“Meski sekarang masih musim penghujan, namun karhutla sudah terjadi dibeberapa daerah, jadi kita harap semua pihak harus berperan aktif dalam hal ini, sudah cukup pandemi Covid-19 saja yang kita hadapi jangan sampai kabut asap lagi,” tekannya.

Dia menambahkan, masyarakat juga diminta berperan serta mengantisipasi  hal tersebut. Sama-sama menjaga lingkungan  dari kejadian karhutla.”Konkretnya mari kita jaga Kalteng ini agar tidak terjadi karhutla yang membahayakan orang banyak.” pungkasnya.(zk-1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *