Gubernur Kalteng Tinjau Lokasi Kebakaran di Flamboyan Bawah

PALANGKA RAYA – Gubernur Kalteng Sugianto Sabran meninjau lokasi kebakaran di Flamboyan Bawah, Jalan A Yani, Palangka Raya, Sabtu, 25 Juli 2020.

Gubernur datang ke lokasi itu dengan bersepeda. Gubernur juga menerapkan protokol kesehatan. Yakni dengan mengenakan masker.

Gubernur mengatakan, turut prihatin atas musibah yang menimpa warga setempat. “Sore ini saya ke lokasi kebakaran di Flamboyan Bawah. Daerah di sini ada banyak yang ngontrak, yang rumah-rumah kontrakan, banyak masyarakat tidak mampu,” katanya.

Peristiwa kebakaran yang terjadi pada Kamis malam, 23 Juli 2020 itu menghanguskan sekitar 8 rumah warga. Semua berkonstruksi kayu. Dari sekitar rumah yang terbakar itu, terdapat 9 kepala keluarga. Sedangkan kerugian, ditaksir ratusan juta rupiah.

Pada kesempatan tersebut, gubernur juga menyerahkan sejumlah bantuan dari pemerintah Provinsi Kalteng. Bantuan langsung diserahkan ke posko relawan kebakaran.

Dalam peninjauan itu, gubernur juga didampingi sejumlah pejabat. Seperti Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Shalahuddin, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Perkimtan) Leonard S Ampung, Plt Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (BPB-PK) Darliansjah dan Plt Kepala Dinas Sosial Kalteng, Rian Tangkudung.

Kemudian ada juga Plt Kepala Dinas Pendidikan Mofit Saptono, Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan Lilis Suryani, Plt Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian, dan Statistik (Kominfosantik) Agus Siswadi dan Plt Kepala Biro Protokol dan Komunikasi Publik Sutoyo. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *