Teras Narang Harapkan Publik Gotong Royong dan Kawal Bansos Pemerintah

PANDEMI Covid-19 telah menimbulkan berbagai persoalan dan berpotensi meningkatkan angka kemiskinan bila tak dikelola dengan manajemen krisis yang baik. Kejadian luar biasa dan bencana nasional ini juga membutuhkan sikap bersama yang tak hanya mengandalkan pemerintah saja.

Keterlibatan masyarakat, khususnya tokoh-tokoh publik dari tingkat desa hingga nasional diharapkan bergotongroyong. Termasuk mengawal seluruh bantuan sosial dari pemerintah, agar dapat disampaikan dengan cepat dan tepat sasaran.

“Ini saatnya kita bergotong royong membantu penyaluran dana yang terkait dengan covid-19 ini. Terutama agar tak ada penyalahgunaan serta penyelewengan yang membuat kelompok masyarakat rentan jadi korban” ujar Teras Narang, Ketua Komite I DPD RI pada Minggu (26/04) melalui siaran persnya.

Politisi senior yang pernah menjadi Gubernur Kalteng periode 2005-2015 ini mengingatkan agar mulai dari proses baik pendataan sampai penyaluran dapat dipertanggungjawabkan. Penerima bantuan diharapkan tepat sasaran serta tak ada penyalahgunaan.

Teras menjelaskan bahwa sesuai dengan pembicaraan dalam rapat kerja DPD RI dengan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi beberapa waktu lalu, telah disepakati bahwa percepatan bantuan mesti dilakukan. Sekaligus mesti dipastikan tepat sasaran menurut peruntukan program yang ada.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *