PALANGKA RAYA – Bantuan dari Gubernur Kalteng Sugianto Sabran bersama anggota DPR RI dapil Kalteng Agustiar Sabran untuk masyarakat terus disalurkan. Tidak hanya masyarakat kurang mampu, mahasiswa, pedagang dan lain-lain hingga pemangku adat ikut ketiban rezeki.
Sekretaris Umum DAD Kalteng Yulindra Dedi mengatakan, bantuan langsung disalurkan ke rumah pemangku adat. Paket sembako dari Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dan anggota DPR RI Agustiar Sabran, sudah berada di Rumah Betang. Setelah barang masuk, langsung didistribusikan ke pemangku adat.
“Tidak ada kupon atau pendaftaran untuk pengambilan. Semua didistribusikan ke rumah penerima. Kami tidak pernah menyebar kupon atau lainnya,” kata Yulindra Dedi di sela penyerahan paket sembako kepada para Damang di Kota Palangka Raya, Selasa, 22 April 2020.
Sementara itu, Damang Jekan Raya Kardinal Tarung memberikan apresiasi atas kebesaran hati gubernur dan Agustiar dalam membantu masyarakat tanpa pamrih. Menurutnya, sikap yang ditunjukkan gubernur bersama Agustiar patut menjadi panutan bagi yang lain.
“Saya tentu mengucapkan terima kasih atas bantuannya. Apa yang dilakukan beliau, menjadi inspirasi kepada saya. Inspirasi bagaimana orang yang mempunyai kemampuan, bisa berbagi kepada orang yang membutuhkan,” ucap Kardinal sebagaimana siaran pers yang diterima awak media.